Marawis Desa Muara Maung Kabupaten Lahat Ikut Meriahkan Gebyar Qasidah Tahun 2023

Lahat DO.co.id Shalawat yang dilantunkan grup Marawis Asal Desa Muara Maung membuat tenang dan nyaman para penonton Gebyar Qasidah yang berlokasi di Halaman Gedung Kesenian Lahat, Rabu 30 Agustus 2023 kemarin


Diketahui Pengeluaran Gebyar Qasidah yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Lahat ini merupakan Agenda Tahunan dan diinisiasi oleh Bagian Kesejahteraan Masyarakat(Kesra) Kabupaten Lahat.


Dari data yang dihimpun, 40 Grup Marawis yang tersebar di wilayah kabupaten Lahat ikut andil memeriahkan kegiatan ini salah satunya ialah Grup Marawis Asal desa Muara Maung Yang diketuai Camat merapi Barat oleh Nafsiyu Eva Susanti.


Dalam sesi wawancara, Ketua Marawis Desa Muara Maung Nafsiyu Eva Susanti mengatakan, Alhamdulillah kami diundang untuk ikut memeriahkan Acara yang sangat besar seperti Gebyar Qasidah Tahun 2023 hari ini.


Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan pemerintah Kabupaten Lahat ini," ungkapnya

Dirinya menambahkan semoga kedepannya kegiatan seperti ini akan dapat terus dilaksanakan sehingga Potensi Kreatif Kesenian islam di kabupaten Lahat dapat bermunculan," Ujar Eva.(Editor Dharmawan SE /Pers Amir Iskandar /Feri Tim) 


Amer/Iskandar

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama