Terus Upayakan Terealisasinya Jalan Alternatif Angkutan Batu Bara, Plt. Bupati Tinjau Jalur Khusus PT. RMKE

Muara Enim - Dutaonline co.id

Dalam rangka terus mengupayakan terealisasinya rencana pembangunan jalan khusus angkutan batu bara sebagai alternatif solusi pemecah kemacetan di jalan raya akibat mobilitas angkutan kendaraan tambang, Plt. Bupati Muara Enim, Ahmad Usmarwi Kaffah, S.H., LL.M (Bham)., LL.M (Abdn)., Ph.D., Senin (17/07) meninjau perkembangan pembangunan jalan khusus batu bara milik PT. Rantai Mulia Kencana Energy (RMKE) Tbk. Didampingi Plt. Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang, Aprisandie, S.T., M.M., Plt. Bupati meninjau dibeberapa titik jalan yang masih belum terkoneksi salahsatunya yang berada di Desa Saka Jaya, Kecamatan Muara Enim.

.

Terkait masih adanya jalur yang belum terkoneksi, Plt. Bupati berkomitmen mendukung penuh terwujudnya jalur khusus tersebut dan siap menjembatani hubungan antara masyarakat dengan perusahaan guna mecari solusi atau alternatif yang terbaik bagi keduanya. Oleh sebab itu dirinya mengharapkan dukungan penuh dari masyarakat dan semua pihak terkait untuk mengawal dan turut serta membantu menyukseskan pembangunan jalur khusus tambang tersebut agar dapat segera dioperasikan dan juga difungsikan.

.

Dijelaskan bahwa dalam pembangunan jalan khusus angkutan batu bara yang direncanakan sepanjang 43,1 KM melintas di Kecamatan Lawang Kidul hingga Kecamatan Gunung Megang ini merupakan alternatif kedua setelah yang pertama yaitu melalui rencana jalan khusus PT. Bara Anugerah Sejahtera (BAS) di Kecamatan Lawang Kidul. Dalam tinjauannya itu  Plt. Bupati didampingi Manager Sipil dan Konstruksi PT. RMKE Tbk berharap semoga rencana pembangunan jalan alternatif dari keduanya tersebut dapat berjalan lancar dan membawa manfaat besar bagi semua pihak khususnya dalam mengatasi permasalahan kemacetan ataupun keselamatan masyarakat yang melintas di jalan raya.(Suprik)

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama