Ayo Kunjungi Agrowisata di PALI! Serasa Punya Kebun Buah Sendiri

PALI DUTA online.co.id Ide inspiratif dan visioner dari seorang pemuda di Desa Purun, Kecamatan Penukal, Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) ini patut diacungi jempol. Di tengah kultur masyarakat setempat yang terbiasa hanya berkebun karet, ia justru membudidayakan beragam jenis buah. Lalu menginisiasi agrowisata "KM Fruit Garden" yang bisa dikunjungi oleh masyarakat luas.

Adi (35), demikian nama pemuda yang kini menekuni pengembangan agrowisata kebun buah KM Fruit Garden, yang beralamat di Jalan Raya Purun - Tanah Abang Kabupaten PALI itu, tertarik mulai budidaya tanaman buah, sejak sekira setahun lalu. Harga karet yang terus merosot membuatnya berfikir untuk mencoba berkebun buah saja.

"Setelah intensif menanam dan merawat beragam jenis bibit buah. Alhamdulillah, sekarang tanaman kami mulai bisa dipanen. Oleh karenanya, kita sudah membuka kunjungan masyarakat yang ingin mencicip manisnya buah kami," tuturnya pada media ini, Kamis (6/10/2022).

Hanya saja, tambah Adi, sekarang yang sudah bisa dipetik baru buah jambu kristal. Sedangkan alpukat, durian, Markisa dan kelapa hibrida yang ia tanam di lahannya seluas 4 hektar itu, sedang berputik, dan mungkin baru akan panen pada beberapa bulan mendatang.

"Jambu kristal ada sekitar 700 pohon, yang sudah mulai berbuah sekitar 500 pohon. Karakteristik buahnya besar-besar, manis dan nyaris tanpa biji," terangnya sembari mengajak media ini memetik dan mencicip jambu di kebunnya

Dalam satu pekan, Adi kini bisa memanen jambu kristal sekitar 100 kilogram. Bagi masyarakat yang datang berkunjung, ia mempersilahkan bila mau memetik sendiri, dengan harga yang sangat terjangkau yakni hanya Rp15 ribu saja per kilogramnya.

"Silahkan bagi masyarakat dari mana saja yang mau berkunjung ke kebun kami KM Fruit Garden. Kita buka setiap hari, dari pagi hingga sore. Nikmati jambu kristal yang manis dan renyah serasa memetik dari kebun sendiri," imbuhnya berpromosi.[595]

Post a Comment

أحدث أقدم